-->

TENTANG BLOG

"Blog Tentang Pertanian baik pertanian tanaman pangan, hortikultura atau perkebunan, peternakan, perikanan, atau bertani di pekarangan rumah/ urban farming, hidroponik, vertikultur, minaponik, dll"

ARTIKEL TERBARU

By Kartono Farmer (085745135415). Diberdayakan oleh Blogger.
KWT Srikandi Desa Butungan Ikuti Pameran Pekan Lingkungan Hidup dan Pasar Rakyat

On Juli 20, 2022

Lamongan- KWT Srikandi Desa Butungan ikut meramaikan pameran pekan lingkungan hidup dan pasar rakyat di GOR Lamongan, Selasa (19/7/2022). 

KWB Srikandi tampil memukau dengan Mengandalkan produk olahan tanaman obat keluarga (Toga), berupa Jahe instan, temulawak instan, Telang instan dan produk sejenisnya. 


Sutini ketua KWT Srikandi mengatakan"Alhamdulillah kami bisa mengikuti Pekan lingkungan hidup ini mewakili Desa Butungan, salah satu Desa Pioneer LGC di Lamongan".

"Kami membawa produk olahan tanaman obat keluarga dalam bentuk serbuk dan instan, untuk membantu pengobatan secara alami. Diantaranya jahe instan, kunyit instan, temulawak instan, dan inovasi kami terbaru yaitu minuman dari bunga Telang yg ang kita buat instan," tambahnya.

Walaupun pandemi, lanjut Sutini, karena sudah terbiasa memelihara tanaman di pekarangan rumah, kami masih memelihara tanaman baik jenis bunga, sayuran dan juga jenis toga, yang kami ikutkan dalam asuhan mandiri toga". 

Pekan lingkungan hidup dan pasar rakyat ini merupakan upaya membangkitkan kembali program andalan Pemerintah Kabupaten Lamongan (reborn) Green and Clean (LGC) yang telah vakum akibat pandemi Covid-19. Program ini berfokus pada lingkungan berkelanjutan yang dilakukan dengan pendekatan kompetisi lingkungan antar wilayah.

Program LGC ini dibangkitkan bersama dengan sekolah adiwiyata, proclean, kampung berseri, UMKM produk go green, dan lomba fashion show yang mengusung tema casual batik warna alam.

Bupati Lamongan, Yuhronur Efendi membuka langsung kegiatan yang ditempatkan di Gedung Olahraga (GOR) Lamongan, Selasa (18/7/2022).

Pak Yes dalam sambutannya mengatakan “Alhamdulillah senang sekali pada hari ini, bangga sekali, bahwa setelah 2 tahun kita vakum di dalam pelaksanaan LGC, hari ini kita mulai kembali. Untuk itu saya mengucapkan selamat kepada para penerima penghargaan, khususnya sekolah-sekolah yang mendapatkan adiwiyata, RT-RT baik RT perintis sampai mandiri, juga para penerima penghargaan jeding resik untuk OPD-OPD.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup Lamongan Anang Taufik menjelaskan "kegiatan LGC tahun ini pelaksanaannya dilaksanakan secara online dan diikuti hampir 250 RT".

"Penilaian sudah dilakuan selama 1 bulan dan verifikasi lapang, hingga diperoleh 34 RT dari perintis hingga community center," Pungkasnya. 

Kartono (085745135415): PPL Kec. Kalitengah Kab. Lamongan,